Pontianak- Suasana sejuk menyelimuti acara apel rutin yang dilaksanakan tiap senin pagi di kantor Utama PDAM Tirta Khatulistiwa, yang membuat apel senin(05/10/2015) terasa lebih istimewa adalah Drs.H.jaurino,M.Si selaku anggota dewan pengawas PDAM kota Pontianak bertinda sebagai pembina apel kali ini.
Barmansa Permai,SE Kabag Umum & Personlia yang bertugas sebagai pemimpin apel dengan tegas melaksanakan prosesi apel.
Membuka amanah pagi dengan menerikan "PDAM Kota Pontianak Jaya" disambut dengan gemuruh peserta apel yang hadir, beliau menekankan agar peningkatan pelayanan dan kualitas terus dilaksanakan agar seluruh pelanggan dapat terlayani dan penekanan angka kebocoran akhir kuartal ini himbaunya.
Merupakan Badan Usaha Milik Daerah Pemerintah Kota Pontianak yang diberi wewenang untuk menyelenggarakan pelayanan air minum yang dimanfaatkan untuk masyarakat.